PANGKALPINANG – Sebanyak 500 dhuafa menerima santunan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Santunan yang diberikan berupa uang tunai masing-masing sebesar Rp. 400.000,- yang diserahkan secara simbolis oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pangkalpinang Mie Go dan Forkopimda di Masjid Agung Kubah Timah Kota Pangkalpinang, Rabu (12/06/2024).
“Ini merupakan tahap awal pemberian berupa uang tunai sebesar Rp. 400.000, nanti di Tanggal 15 juni 2024 ada lagi pembagian daging untuk sebanyak 500 orang yang hadir hari ini. Jadi total santunan yg salurkan BAZNAS Kota Pangkalpinang sebesar Rp 314 juta,”Kata Mie Go
Mie Go mengapresiasi BAZNAS Pangkalpinang dalam penyaluran santunan tersebut.
“Jadi disinilah kita melihat kerja nyata dari BAZNASkota Pangkalpinang bahwa bantuan tersebut diberikan kepada orang yang tepat. Kedepan Pemkot Pangkalpinang akan mengupayakan kerjasama dengan BAZNAS lebih baik lagi,” ujar Mie Go kepada awak media.
Kemudian Mie Go mengatakan, akan mengupayakan memperbesar infak sodakohnya agar penerima bantuan ini semakin banyak.
Pada kesempatan sama, Ketua BAZNAS Kota Pangkalpinang, M Kurnia mengatakan akan ada tahap 2 untuk 500 orang lagi.
“Untuk yg sudah dapat hari ini, tahap kedua selanjutnya tidak dapat lagi. Kecuali ada beberapa orang mustahik atau lansia yg umur sudah lebih dari 94 tahun yg kita prioritaskan,”ujar M Kurnia.
“Semoga para muzaki membayar zakatnya lebih banyak lagi ke BAZNAS Kota Pangkalpinang, sehingga 7000 warga kurang mampu di kota Pangkalpinang bisa terbantu,” Sambungnya. (***).